WOW, Muncul Nama Rike Iskandar (Akew), Bakal Nyalon Bupati Bogor, Ini Sosoknya

Indonesia-channel.com – Perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak akan berlangsung pada November 2024 mendatang. Khusus untuk Pemilihan Bupati (Pilbup) Bogor, sudah mulai bermunculan nama-nama yang akan berkompetisi, salah satunya Rike EDAN.

Walau jauh-jauh hari sudah muncul nama Ade Ruhandi atau Jaro Ade dari partai Golkar yang tegas menyatakan kembali maju dalam Pilbup Bogor 2024, selain itu ada juga nama lain seperti Iwan Setiawan mantan Bupati Bogor sekaligus ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Bogor. Kemudian dari PPP ada nama Elly Rachmat Yasin, dari birokrat ada nama Burhanudin yang merupakan Sekda Kabupaten Bogor, dan terbaru cukup fenomenal munculnya nama Rudy Susmanto sang ketua DPRD Kabupaten Bogor yang menyatakan siap maju di Pilbup Bogor.

Dari nama-nama diatas, saat ini yang cukup jadi pertanyaan publik munculnya nama Rike EDAN bakal ikut bertarung di Pilbup Bogor 2024, lantas siapa Rike EDAN?.

Rike EDAN adalah singkatan nama, yang memiliki arti Rike Iskandar ENERGIK, DEDIKASI, AMANAH, NYATA (Rike EDAN). Diketahui, Rike Iskandar merupakan ketua umum Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Kabupaten Bogor periode 2023-2027, selain itu Rike Iskandar adalah seorang pengusaha.

Sebelum terpilih sebagai ketua umum KORMI Kabupaten Bogor, Rike Iskandar adalah Sekretaris KONI Kabupaten Bogor periode 2019-2023, yang memiliki andil besar mempertahankan kasta juara pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat tahun 2022, dimana saat itu Kabupaten Bogor meraih juara 2 dibawah Kabupaten Bekasi.

Sebelum itu, Rike Iskandar pernah dipercaya sebagai ketua gerakan Bogor Gercep (Gerak Cepat) tahun 2020-2021 yang bertugas sebagai garda terdepan dalam penanganan Covid-19. Walau saat penanganan Covid kala itu cukup rumit karena birokrasi, namun bisa dikerjakan dengan cepat.

“Saat menjadi ketua Bogor Gercep, kadang saya merasa gemas, banyak sekali yang seharusnya bisa lebih gercep, namun birokrasi yang bikin rumit, tapi tentunya selalu ada solusi,” ucap Rike Iskandar kepada Indonesia Channel.Com Senin (11/3/24).

Mungkin sedikit aneh dengan kata EDAN dibelakang nama Rike Iskandar, namun sesuai dengan sosoknya yang masih muda maka kata (E) ENERGIK adalah sesuatu yang pas dengan posisinya selaku ketua KORMI yang membidangi olahraga yang membutuhkan energi, pemikiran cerdas dan kekuatan fisik.

Begitu juga dengan kata (D) DEDIKASI yang memiliki pengertian pengorbanan tenaga, pikiran, dan waktu demi keberhasilan suatu usaha atau tujuan mulia atau singkatnya pengabdian. Terkait ini, Rike Iskandar mengatakan tujuan dirinya maju sebagai calon Bupati Bogor adalah sebuah pengabdian.

“Saya ingin mengabdikan diri saya sepenuhnya untuk masyarakat Kabupaten Bogor, saya aktif di bidang olahraga, maka saya akan rutin mengajak seluruh warga agar aktif berolahraga karena sehat itu mahal. Nantinya akan ada hari khusus dalam satu pekan, serentak di 40 Kecamatan kita ajak seluruh masyarakat olahraga bersama serta kita berikan semacam vitamin,” ujar Akew sapaan akrab Rike Iskandar.

Lalu ada kata (A) AMANAH, terkait ini Rike Iskandar menyampaikan niatannya jika nantinya dipercaya masyarakat Kabupaten Bogor sebagai Bupati, ia ingin amanah. “Jika masyarakat mempercayakan saya sebagai bupati Bogor, maka amanah itu akan saya jaga dengan tidak menyalahgunakannya, saya akan mengutamakan kepentingan masyarakat dibanding dengan kepentingan pribadi dan berani melakukan tindakan tidak popular demi kemajuan Kabupaten Bogor. Karena saya tak ingin terkenal, melainkan ingin mengenal kebutuhan masyarakat dan memenuhinya,”ungkapnya.

Kemudian ada kata (N) NYATA, mengenai ini Rike Iskandar tegas mengatakan ingin berbuat nyata kepada masyarakat Kabupaten Bogor, baik dari segi pembangunan, kesehatan, pendidikan, kesejahteraan, intinya tujuan utamanya adalah utamakan masyarakat.

“Niat saya maju sebagai calon Bupati Bogor, ingin berbuat nyata kepada masyarakat dan bukan katanya. Apa yang saya miliki baik ide, gagasan semua akan saya curahkan demi kemajuan infrastruktur pembangunan, pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan rakyat Kabupaten Bogor,” tegas Rike Iskandar.

Rike Iskandar mengatakan hari ini dengan perubahan yang begitu cepat, sudah bukan waktunya pelayanan pemerintah yang lambat, harus gercep.

“Kita harus berlomba dengan perubahan dan keinginan masyarakat, dan tentunya pasti bikin edan. Hari ini kalau pemimpin gak edan, ya begitu-begitu saja. Edan dalam arti positif yah (energik, dedikasi, amanah dan nyata),”pungkas Rike Iskandar.

“Dan satu lagi, selama ada kesempatan, teman, sahabat, dan senior yang mendukung, tak ada alasan untuk saya tidak maju mencalonkan diri sebagai Bupati Bogor,” tandasnya.

Jadi sudah paham pastinya arti dari sebutan nama Rike EDAN, bukan memiliki pengertian negatif dalam artian umum gila, tapi jauh lebih mulia, Rike Iskandar ingin menjadi pemimpin yang ENERGIK, DEDIKASI, AMANAH dan NYATA.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *